Mandalle. Anggota Koramil 1421-06/Segeri
Serda Muslimin (Babinsa Desa Coppo Tompong) lakukan pendampingan
kepada warganya yang mendapatkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dalam rangka
Pensasaran Percepatan Penghapusan
Kemiskinan Ekstrim (P3KE) bertempat di Aula Baruga Sayang Kantor Desa Coppo
Tompong, Kecamatan Mandalle, Kabupaten Pangkep. Kamis 08/05/2025.
Serda Muslimin mengatakan bahwa Kami di sini hanya
mengawasi serta mendampingi dalam penyaluran bantuan langsung tunai di mana BLT
ini merupakan anggaran dana desa yang diberikan kepada warga yang kurang mampu
dengan harapan dapat membantu kebutuhan ekonomi warganya.
Keberadaan babinsa sangat membantu seperti halnya saat ini melakukan pendampingan dalam pembagian BLT untuk memastikan bahwa proses pendistribusian berjalan lancar sesuai dengan prosedur ujar Makmur selaku Kades.Penramil06
#tniad
#dispenad
#puspentni
#TNIindonesia
#kodam14hasanuddin
0 komentar:
Posting Komentar